Hallo Pebisnis,
Pada Beecloud 3.0 anda bisa memiliki database lebih dari 1 database, hal ini bisa anda fungsikan jika anda memiliki lebih dari 1 perusahaan, sehingga masing-masing perusahaan memiliki database sendiri-sendiri. Syarat yang diperlukan agar bisa memakai lebih dari 1 database harus tambah lisensi database baru (lisensi starter), sehingga dalam 1 akun email bisa digunakan 2 database atau lebih.
Untuk panduan terkait order penambahan lisensi database baru di Beecloud 3.0 sebagai berikut :
- Ke menu [Pengaturan] > [Billing] > pilih |Keranjang|

Gambar 1. Pengaturan - Billing
- Klik |Tambah Baru| pada halaman Keranjang

Gambar 2. Tambah Baru
- Pilih |Starter| untuk menambah database baru > pilih produk, varian, dan periode sesuai dengan kebutuhan > klik |Tambah ke Keranjang|

Gambar 3. Starter
- Otomatis pada Keranjang ada notif item order keranjang baru, klik pada button |Keranjang| tersebut

Gambar 4. Keranjang
- Cek kembali orderan pada Keranjang, klik |Beli Sekarang| untuk melanjutkan

Gambar 5. Beli Sekarang
- Klik |Bayar Sekarang| untuk menyelesaikan orderan

Gambar 6. Bayar Sekarang
- Orderan penambahan lisensi database baru selesai. Silahkan lakukan pembayaran agar lisensi database baru nya bisa anda gunakan.

Gambar 7. Selesai
Baca Juga : Cara Buat Database Baru Beecloud 3.0