Hallo Pebisnis
Pada umumnya daftar piutang yang dimiliki berharap bisa dilakukan peneriman pembayaran seluruhnya, namun ada kemungkinan jika ada daftar piutang yang tidak tertagih dan menjadi beban kerugian.
Pada panduan kali ini akan ditunjukkan tentang input kerugian atas piutang yang tidak tertagih pada program Bee.
Contoh Studi Kasus :
![Ttertagih](https://www.bee.id/wp-content/uploads/2023/05/ttertagih.webp)
Gambar 1. Piutang
Rama mempunyai piutang senilai Rp. 400.000 Sampai masa jatuh tempo berakhir, tetapi belum juga melunasi piutangnya dan kemungkinan tidak akan dibayarkan. Akhirnya piutang tersebut tak tertagihkan dan menjadi kerugian perusahaan.
Berikut ini langkah pengakuan Piutang Tak Tertagih di beecloud 3.0 :
A. Buat Nota Potong
- Masuk pada menu [Kas/Bank] > [Nota Potong] > [Nota Potong Jual] > |Tambah Baru|. Pilih customer yang bersangkutan dan inputkan nilai piutang yang tak tertagih. Untuk akun bisa Anda arahkan ke Akun Kerugian Piutang (Klasifikasi Akun: Biaya Lain). Jika sudah, klik Save
Panduan : Cara Membuat Master Kas/Bank Beecloud 3.0
![Ttertagih2](https://www.bee.id/wp-content/uploads/2023/05/ttertagih2.webp)
Gambar 2. Buat Nota Potong
B. Input Penerimaan Pembayaran
- Masuk pada menu [Kas/Bank] > [Penerimaan] > |Tambah Baru|. Pilih customer yang bersangkutan. Pilih piutang yang tak tertagih. Kemudian pilih FCN untuk memilih Nota Potong yang sudah dibuat pada langkah pertama. Jika sudah, maka klik save.
![Ttertagih3](https://www.bee.id/wp-content/uploads/2023/05/ttertagih3.webp)
Gambar 3. Piutang Tak Tertagih
- Otomatis Piutang sudah tidak tampil dan menjadi kerugian di Laba Rugi Akun Kerugian Piutang
![Ttertagih4](https://www.bee.id/wp-content/uploads/2023/05/ttertagih4.webp)
Gambar 4. Laporan Laba Rugi