Hallo Pebisnis,
Pada panduan kali ini akan dijelaskan cara setting hak akses untuk melihat laporan check in dari aplikasi Sales Order Mobile (SOM). Karena mungkin setelah Anda install plugin Report Sales Order Mobile, ada beberapa karyawan Anda yang tidak bisa mengakses plugin tersebut. Maka silahkan ikuti panduan ini untuk setting karyawan tersebut bisa akses plugin Report Sales Order Mobile
Berikut ini langkah-langkahnya:
-
- Pastikan Sudah Install Plugin
- Silahkan ikuti panduan berikut untuk cara install Plugin pada Beecloud:
Cara Pasang Plugin Di Beecloud dan List Plugin Beecloud
-
-
- Dan agar lebih pastinya lagi, silahkan cek di menu |Sistem| - |Plugin Manager|. Pastikan sudah ada Sales Order Mobile

Gambar 1. Plugin Manager
-
- Setting Hak Akses Tiap User
- Masuk ke menu |Sistem| - |Managemen Pengguna|, kemudian klik tab Role.
- Silahkan cek Role karyawan yang ingin Anda setting agar bisa akses menu Report Sales Order Mobile.
- Contohnya disini, Adit ingin di setting agar bisa akses menu Report Sales Order Mobile, dan Role dia adalah SALE.

Gambar 2. Cek Role
-
-
- Jika sudah diketahui Role nya, maka silahkan klik tab Privilege dan edit sesuai Role tadi.

Gamabr 3. Edit Privilegenya
-
-
- Lalu klik pada modul Sales Order Mobile.

Gambar 4. Modul Sales Order Mobile
-
-

Gambar 5. Copy Settingan Default
-
-
- Kemudian pastikan klik Simpan.

Gambar 6. Simpan Settingan
-
-
- Lakukan hal yang sama pada kedua modul ini.

Gambar 7. 2 Modul Yang Perlu Disetting Juga
-
- Logout Dan Login Ulang
- User yang sudah disetting, silahkan melakukan Logout, lalu Login Kembali. Maka menu sudah muncul.

Gambar 8. Menu Sudah Muncul