Hallo Pebisnis,
Setelah membuat transaksi pembelian kredit/tempo, tahapan selanjutnya adalah pelunasan atau pembayaran hutang.
(Baca Juga : Cara Input Pembayaran Hutang Supplier / Vendor Beecloud)
Pada saat tertentu juga terkadang saat akan melakukan pelunasan ternyata pada nota tersebut terdapat retur pembelian yang masih menggantung dan harus kita potongkan saat kita melunasi hutang ke vendor/supplier.
Berikut adalah cara untuk melakukan pelunasan hutang beserta nilai returnya untuk dipotongkan pada piutangnya dengan cara split bayar atau 2x cara pembayaran (tunai dan transfer bank).
1. Sebelum melakukan pembayaran hutang potong retur pembelian, dipastikan sudah dilakukan transaksi retur pembelian.
(Baca juga: Cara Input Transaksi Retur Pembelian Beecloud)
2. Untuk memulai masuk ke menu [Kas/Bank] -> [Pembayaran] -> |Tambah Baru|
3. Pilih Supplier
4. Pilih Cabang
5. Klik |Pilih Hutang| untuk mencari hutang yang akan dibayar
Note :
Untuk Cabang ini wajib anda pilih jika transaksi yang anda buat dipilih cabangnya juga. Karena list hutang yang akan keluar nanti juga keluar berdasarkan transaksi masing – masing cabang. Contohnya jika pembelian anda pada cabang Surabaya maka list hutang yang akan ditampilkan oleh sistem juga hanya hutang cabang Surabaya.
6. Atur tanggal piutang yang ingin dibayar *
7. Pilih Refresh
8. Pilih nomor hutang yang akan dibayar
Note :
Jika anda ingin melunasi semua hutang lakukan cara nomor 3 lagi untuk memilih hutang yang lain untuk dibayar atau dilunasi.
9. Klik |Pilih Retur| *
Note :
10. Pilih tab “Cara Bayar”
11. Pilih |Cara Bayar|
12. Pilih “Cara Bayar”, misal Tunai
13. Pilih “Kas/Bank”, misal Kas Utama
14. Isi Jumlah sesuai nominal yang dibayar
15. Isi Keterangan *
16. Pilih |+Add|
17. Karena pada cara ingin kita akan melakukan split bayar (cara bayar lebih dari 1x), maka nilai bayar (kolom "Lebih Bayar") masih bernilai minus. Lalu pilih cara bayar lagi untuk mengisikan nilai sisa bayarnya atau bisa mengulangi cara nomor 9 sampai 14. Seperti berikut
18. Jika semua dirasa selesai pilih |Simpan|
Tanda ( * ) brarti Opsional
Perhatian :
Mungkin dalam berjalannya waktu terdapat gambar atau alur yang tidak sesuai dengan Beecloud/Beepos/Beeaccounting yang anda gunakan, hal ini disebabkan karena adanya update pada program, Laporkan pada kami jika anda menemukan adanya ketidak sesuaian.