Halo Pebisnis,
Pada kali ini akan dijelaskan terkait cara input retur penjualan secara manual pada Beeaccounting. Retur penjualan manual adalah retur penjualan yang dilakukan per item bukan per nota. Anda bisa lakukan retur penjualan tanpa harus impor dari transaksi penjualan sebelumnya.
Retur penjualan ini biasanya dilakukan ketika item yang akan diretur dari penjualan yang sudah lama, dan sudah tidak diketahui nomor nota penjualannya.
Berikut cara inputkan retur penjualan secara manual :
- Pastikan sudah aktifkan setting retur manual pada [Sistem] > [Manajemen Pengguna].
Baca juga : Cara Aktifkan Retur Manual Pembelian dan Penjualan Beeaccounting.
- Masuk ke menu [Penjualan] > [Retur Penjualan] > [Retur Penjualan] > |New| > |Input Manual|.

Gambar 1. Menu Retur Penjualan.

Gambar 2. Buat Baru Retur Penjualan Manual.
- Pilih Customer, sesuaikan tanggal retur, dan pilih termin retur penjualan dan lainnya.

Gambar 3. Sesuaikan Nama Customer dan Lainnya.
- Pada kolom "Cari Item" ketikkan nama item atau kode item untuk pilih item yang ingin dilakukan retur penjualan.

Gambar 4. Pilih Gudang dan Cari Item.
- Jika item menggunakna PID maka isikan juga terkait PID nya. Tentukan qty item yang akan diretur, harga jual dan juga HPP nya.

Gambar 5. Sesuaikan Detail Item yang Diretur.
Catatan : untuk Retur Penjualan Manual, harap diperhatikan pada kolom HPP. input nominal HPP nya sesuai dengan HPP terakhir sebelum dilakukan input retur penjualan manual. Karena jika berbeda, maka bisa menyebabkan HPP berubah.
- Jika detail retur penjualan sudah sesuai semua silahkan klik |Save| transaksi tersebut.

Gambar 6. Simpan Retur Penjualan.

Gambar 7. Retur Berhasil Disimpan.