🚀 MOVE ON ke Bee, Nikmati Diskon 20% Sekarang!
Logo Bee Web

Pengertian Debit dan Kredit dalam Akuntansi dan Perbedaannya

Pengertian debit dan kredit adalah konsep dasar yang sangat penting untuk mencatat, melacak, dan mengelola transaksi, apa perbedannya?
Penulis: Lutfatul Malihah
Kategori:
Dipublish Tgl: Thursday, 2 November 2023

Secara garis besar pengertian debit dan kredit adalah akun yang digunakan dalam mencatat transaksi keuangan, baik dalam hal akuntansi maupun perbankan, dimana debit digunakan untuk mencatat penambahan dan kredit digunakan untuk mencatat kekurangan.

Dalam penggunaannya debit dan kredit digunakan secara bersamaan untuk mengikuti prinsip akuntansi yang dikenal dengan istilah prinsip dualitas.Untuk penjelasan lengkapnya simak artikel di bawah ini:

Pengertian Debit dan Kredit

Perbedaan Debit Dan Kredit Pada Laporan Keuangan

Ilustrasi catatan debit dan kredit akuntansi perusahaan (Credit: Freepik.com)

Berikut penjelasan mengenai debit dan kredit:

# Debit

Dalam akuntansi debit adalah catatan yang digunakan untuk mencatat penambahan aset, biaya, dan pengurangan ekuitas pemilik dalam suatu entitas. Ketika Anda melakukan transaksi yang mengakibatkan peningkatan aset atau biaya.

Istilah debit juga sering disebut dengan sisi kiri, karena letaknya berada di sisi kiri jurnal akuntansi, yang digunakan untuk mencatat dan memastikan jika total debet sama dengan total kredit.

# Kredit

Sedangkan kredit dalam akuntansi adalah catatan yang digunakan untuk mencatat penambahan kewajiban, ekuitas, dan pendapatan dalam suatu entitas. Selain itu, kredit dalam akuntansi yang mencerminkan peningkatan dalam hutang atau ekuitas.

Biasanya, kredit ditempatkan pada sisi kanan jurnal akuntansi, dan tujuannya adalah untuk mencatat transaksi keuangan sambil memastikan bahwa total debet selalu seimbang dengan total kredit.

Kredit juga merupakan bagian integral dari sistem akuntansi yang digunakan untuk mencatat transaksi keuangan dengan tujuan menjaga keseimbangan antara total debet dan total kredit.

Baca Juga: Kredit Adalah: Jenis, Penggunaan, dan Perbedaan dengan Debit

Penggunaan Debit dan Kredit dalam Akuntansi

Berikut 5 fungsi debit dan kredit dalam akuntansi:

1. Pencatatan Transaksi Keuangan

Fungsi debit dan kredit yang pertama adalah digunakan untuk mencatat setiap transaksi keuangan dalam sistem akuntansi berbasis akrual. Setiap transaksi akan mempengaruhi setidaknya dua rekening dengan jumlah yang sama antara debit dan kredit, sehingga neraca akuntansi selalu seimbang.

2. Pencatatan Aspek Keuangan

Berikutnya adalah untuk pencatatan aspek keuangan, dimana debit digunakan untuk mencatat peningkatan aset atau biaya, sedangkan kredit digunakan untuk mencatat peningkatan kewajiban, ekuitas, atau pendapatan.

Sebagai contoh, ketika Anda membeli persediaan dengan uang tunai, Anda akan mendebit rekening persediaan dan mengkredit rekening uang tunai.

3. Penyesuaian Akhir Tahun

Dalam penutupan buku akhir tahun, debit dan kredit digunakan untuk menutup rekening pendapatan dan biaya sehingga Anda dapat memulai tahun buku baru dengan rekening yang bersih. Pendapatan ditutup dengan mengkreditnya, dan biaya ditutup dengan mendebitnya.

4. Pengawasan Kas dan Saldo Bank

Debit dan kredit digunakan untuk mencatat setiap transaksi yang melibatkan kas dan bank. Debit digunakan saat Anda menyetor uang ke bank, sementara kredit digunakan saat Anda menarik uang dari bank.

5. Pengukuran Laba atau Rugi

Debit digunakan untuk mencatat biaya, dan kredit digunakan untuk mencatat pendapatan. Dengan mencatat semua biaya dan pendapatan ini, Anda dapat menghitung laba bersih atau rugi bersih dalam laporan laba rugi.

Penggunaan debit dan kredit dalam akuntansi adalah prinsip dasar ganda pencatatan (double-entry accounting) yang memungkinkan perusahaan untuk mencatat dengan akurat semua transaksi keuangan mereka dan memastikan bahwa catatan keuangan mereka tetap seimbang.

Perbedaan Debit dan Kredit dalam Akuntansi

Tabel Posisi Jurnal

Tabel posisi debit dan kredit jurnal akuntansi (Credit: Bee.id)

Ada beberapa hal yang menonjol dalam membedakan debit dan kredit dalam akuntansi, yakni:

1. Posisi pada Jurnal Akuntansi

Perbedaan debit dan kredit pertama adalah posisinya dalam jurnal akuntansi, dimana Debit terletak di sebelah sisi kiri jurnal, sedangkan kredit ditempatkan di sisi kanan jurnal akuntansi. Perbedaan posisi ini menentukan bagaimana fungsi dari kedua akun tersebut.

2. Arti dalam Konteks Rekening

Selanjutnya adalah dalam konteks rekening, debit digunakan untuk mencatat peningkatan aset atau biaya. Ketika Anda mendebit rekening, Anda menambahkan nilai ke dalamnya. Sedangkan kredit digunakan untuk mencatat peningkatan kewajiban, ekuitas, atau pendapatan. Dalam hal ini, Anda meningkatkan nilai rekening tersebut.

3. Efek pada Rekening

Berikutnya adalah efek yang ditimbulkan pada rekening. Dimana debit dapat meningkatkan saldo rekening aset dan biaya, tetapi mengurangkan saldo rekening kewajiban dan ekuitas. Ini mencerminkan peningkatan atau pengeluaran dari entitas.

Sedangkan pada kredit berimbas untuk meningkatkan saldo rekening kewajiban, ekuitas, dan pendapatan, tetapi mengurangkan saldo rekening aset dan biaya. Ini mencerminkan peningkatan utang atau penerimaan.

4. Transaksi Khas yang Menggunakan Debit dan Kredit

Berikutnya adalah transaksi yang terjadi pada kedua akun, pada debit transaksi yang terjadi adalah jenis transaksi yang mengurangkan aset, seperti pembelian barang, pembayaran biaya operasional, atau pengurangan piutang dari pelanggan, menggunakan debit. Ini berarti nilai aset menurun.

Sedangkan jenis transaksi pada kredit adalah transaksi yang menambah utang, seperti pemberian pinjaman oleh bank atau peningkatan ekuitas pemilik melalui penyertaan modal, menggunakan kredit. Ini berarti entitas menerima tambahan dana atau utang.

5. Tujuan Penggunaan

Hal terakhir dan yang paling menonjolkan perbedaan kredit dan debit adalah dari segi tujuan penggunaan. Dimana debit digunakan untuk mengurangkan ekuitas atau mencatat pengeluaran, mengurangkan aset, atau mengurangkan nilai entitas. Sedangkan kredit digunakan untuk menambah ekuitas atau mencatat penerimaan, menambah kewajiban, atau menambah nilai entitas.

Baca Juga: Tahukah Anda Perbedaan Debit dan Kredit? Hati-Hati Tertukar!

Kesimpulan

Dalam akuntansi, pengertian debit dan kredit adalah konsep dasar yang sangat penting untuk mencatat, melacak, dan mengelola transaksi keuangan perusahaan. Debit digunakan untuk mencatat peningkatan aset atau biaya.Sementara kredit digunakan untuk mencatat peningkatan kewajiban, ekuitas, atau pendapatan.

Posisi debit dan kredit dalam jurnal akuntansi berbeda, dan setiap transaksi akan mempengaruhi setidaknya dua rekening dengan jumlah yang sama antara debit dan kredit untuk menjaga keselarasan neraca akuntansi. Perbedaan antara debit dan kredit mencerminkan arah aliran uang atau nilai dalam suatu entitas, sehingga perusahaan dapat mengukur kesehatan keuangan mereka, mengelola aset dan kewajiban, serta menghasilkan laporan keuangan yang akurat.

Beeaccounting, Software Akuntansi Sekali Bayar Lifetime, Cukup 1x Bayar

Dengan memahami prinsip-prinsip dasar debit dan kredit, perusahaan dapat menjaga akuntansi yang sesuai dengan standar dan memastikan keuangan mereka selalu dalam keseimbangan yang tepat.

Artikel Terkait

Pengertian Jurnal dalam Akuntansi, Jenis dan Cara Membuatnya
Pengertian jurnal adalah salah satu hal yang tidak asing lagi dalam dunia akuntansi. Apalagi bagi seorang akuntan sendiri, jurnal mungkin
Baca Juga
Contoh Laporan Cash Flow Sederhana Excel
Contoh laporan cash flow sederhana excel bisa membantu  Anda sebagai pemilik bisnis dalam proses pembukuan. Salah satu laporan keuangan yang
Baca Juga
Liabilitas Jangka Pendek: Kelebihan dan Cara Analisisnya
Dalam operasional perusahaan, aspek keuangan memiliki peranan yang sangat penting. Salah satu hal yang harus diperhatikan adalah liabilitas jangka pendek
Baca Juga
Contoh Pembukuan Akuntansi dan Manfaat Menerapkannya Bagi Bisnis
Contoh pembukuan sudah bisa Anda temukan pada banyak platform yang menjelaskan mengenai akuntansi bisnis. Anda juga bisa menemukannya di sini.
Baca Juga
Laporan Keuangan Koperasi: Prosedur dan Macam-Macamnya
Sebagai pengurus koperasi, Anda tentu memahami pentingnya keberlangsungan koperasi yang Anda kelola. Salah satu faktor penting dalam mencapai tujuan tersebut
Baca Juga
Pengertian Sistem Konsinyasi dan Contoh Pencatatan Akuntansinya
Salah satu perjanjian tak bernama yang populer di dunia kerjasama dan bisnis adalah perjanjian konsinyasi atau biasa disebut perjanjian bagi
Baca Juga

Artikel Populer

Pengertian Perpetual Adalah, Jenis, Keuntungan, dan Kelemahan
Dalam dunia bisnis, perpetual adalah salah satu istilah sering kali menjadi perhatian karena mengacu pada konsep yang berkelanjutan dan berkesinambungan.
Baca Juga
Fakta Michelin Star dan Resto Indonesia yang Pernah Meraihnya
Michelin Star, atau Bintang Michelin, adalah salah satu penghargaan kuliner paling bergengsi di dunia, yang diberikan oleh Michelin Guide kepada
Baca Juga
Model AIDA: Pengertian, Kelebihan dan Contohnya
Apakah Anda pernah mendengar tentang konsep Marketing AIDA dalam pemasaran? Dengan menggunakan model ini, Anda dapat meningkatkan perhatian, minat, keinginan,
Baca Juga
Berbagai Contoh Proposal Bisnis Lengkap dengan Rinciannya
Proposal bisnis merupakan suatu rencana bisnis yang ditulis dalam bentuk dokumen. Pelaku bisnis perlu membuat proposal bisnis sebelum memulai suatu
Baca Juga
Mengenal Siklus Hidup Produk, Tahapan, Contoh dan Strateginya
Menurut Levitt melalui artikel berjudul "Exploit the Product Life Cycle" pada tahun 1965 menjelaskan jika  konsep Siklus Hidup Produk  atau
Baca Juga
Jenis dan Contoh Pelayanan Prima di Berbagai Bidang Usaha
Pelayanan prima atau service excellent merupakan rangkaian tindakan yang diberikan untuk memberikan layanan kepada pelanggan secara maksimal agar mereka mendapat
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2024 Bee.id
magnifiercrossmenu