Logo Bee Web

Ciri Ciri Iklan hingga Jenisnya untuk Promosi

Ciri Ciri iklan sebenarnya mudah dikenali, berdasarkan jenisnya. Seperti secara kalimat, media, sampai fungsinya akan diulas berikut ini
Penulis: Rizal Arisona
Kategori:
Terbit: Wednesday, 8 March 2023
Diperbarui: Wednesday, 8 March 2023
Daftar Isi

Sebelum membuatnya, pastikan Anda mengenali berbagai macam ciri ciri iklan secara baik. Tujuannya agar ketika membuatnya menghasilkan iklan yang tepat. Iklan sendiri memang salah satu upaya pemasaran yang sangat penting untuk dibuat.

Tanpa adanya iklan, kecil kemungkinan orang akan tahu produk atau jasa yang dipasarkan. Memang ada beberapa produk yang tanpa iklan tetapi bisa bertahan di pasar. Akan tetapi, produk tanpa iklan tersebut pasti memiliki strategi marketing lainnya.

Membuat iklan yang menarik adalah salah satu kunci meraih banyak konsumen. Berikut macam ciri-ciri iklan dan jenisnya yang bisa Anda ketahui, ini ulasan menariknya.

Apa Fungsi Iklan.

 

Menurut Dailysocial.id Iklan tidak selalu bertujuan untuk mempromosikan suatu produk atau jasa, melainkan juga dapat digunakan untuk mengajak seseorang melakukan suatu hal. Misalnya, ajakan untuk mengurangi penggunaan sampah plastik,

Jenis-jenis Iklan yang Menarik Diketahui

Jenis klan bisa dibedakan berdasarkan fungsi, isi, serta media apa yang dipakainya. Untuk lebih paham tentang ciri ciri iklan, kenali jenisnya berikut ini.

1. Berdasarkan Fungsinya

Untuk iklan berdasarkan fungsinya sebenarnya mudah memahami apa saja jenis-jenisnya. Ini dia berbagai macam yang dapat Anda pahami.

a. Iklan Permohonan

Iklan permohonan berisikan permintaan untuk hal-hal tertentu. Paling sering ditemui adalah iklan lowongan pekerjaan yang berisi permintaan tambahan tenaga kerja baru.

b. Iklan Pengumuman

Iklan jenis ini berisi pemberitahuan serta informasi ke suatu target audience. Tujuannya sebagai pemberi informasi tentang suatu kegiatan dan menggaet minat untuk bergabung. Misalnya iklan pertandingan olahraga, lomba memperingati sesuatu, dan sejenisnya.

c. Iklan Penawaran

Lanjut ke iklan penawaran yang isinya adalah penawaran produk atau jasa. Penggunanya adalah perusahaan komersial agar konsumen mengenali produk atau jasa tersebut. Banyak contoh iklan jenis ini seperti iklan gojek, iklan minuman, makanan, dan banyak lagi.

macam ciri ciri Iklan Penawaran

d. Iklan Layanan Masyarakat

Iklan satu ini mayoritas digunakan oleh pemerintah atau organisasi non profit. Tujuan dari iklan ini untuk memberi imbauan, edukasi, sampai peringatan bagi masyarakat. Contohnya iklan tentang bahaya Covid-19, iklan bahaya narkotika, dan sejenisnya.

2. Berdasarkan Medianya

Jika dilihat dari medianya, ternyata iklan bisa dibedakan lagi ke dalam beberapa jenis. Untuk lebih memahaminya, simak ulasan berbagai macam jenisnya di bawah ini.

a. Iklan Elektronik

Iklan elektronik merupakan bentuk promosi melalui media elektronik seperti televisi misalnya. Jenis iklan ini memang mengandalkan media elektronik sebagai tempat pemasangannya. misal iklan layanan masyarakat yang tayang di televisi.

b. Iklan Internet

Media yang dipakai seperti namanya, yakni internet untuk menyampaikan aneka informasi. Misalnya di blog, website, bahkan sosial media termasuk di dalamnya. Untuk saat ini, iklan internet yang dinilai paling berpeluang mendulang banyak konsumen.

c. Iklan Media Cetak

Iklan Media Cetak

koran merupakan salah satu jenis iklan media cetak (Credit: Freepik)

Untuk iklan media cetak terbagi lagi ke dalam tiga sub macam yakni baris, display, serta kolom. Iklan ini memang diterbirkan di media cetak seperti majalan, pamflet, hingga koran.

d. Iklan Luar Ruangan

Anda tentu tidak asing dengan baliho, spanduk, videtron, dan sejenisnya. Berbagai contoh tersebut termasuk ke dalam iklan luar ruangan. Iklan ini dipasang di tempat strategis demi menarik banyak atensi calon konsumen.

3. Berdasarkan Purpose atau Tujuan

Beriklan tentu ada tujuan yang ditargetkan. Oleh karena itu bisa dibedakan juga berdasarkan tujuannya seperti di bawah ini.

a. Iklan Non Komersil

Membahas ciri ciri iklan berikutnya harus paham jenis lainnya dahulu. Seperti iklan non komersil yang secara tujuan tidak berlandaskan ekonomi. Tujuannya hanya memberikan kronologis, sosialisasi, atau informasi.

Tidak ada landasan keuntungan yang dicari, hanya tujuan selain komersial target utamanya. Misalnya iklan berisi edukasi pentingnya cuci tangan, iklan peringatan hari tertentu, dan banyak lagi.

b. Iklan Komersil

Jenis iklan ini memilki tujuan utama yang bermotif ekonomi yakni meningkatkan penjualan dan memperoleh keuntungan. Untuk jenis iklan komersil juga dibagi ke dalam tiga sub jenis lagi.

Mulai dari iklan konsumen dengan target konumen, profesional targetnya mencari keuntungan profesional, serta iklan bisnis. Untuk iklan bisnis tujuan utamanya adalah menggaet relasi.

Ciri ciri Iklan Berdasarkan Jenisnya

Jika ada pertanyaan sebutkan macam ciri ciri iklan tentu jawaban paling mudah adalah dari segi bahasanya yakni mengandung ajakan. Lebih lengkap tentang apa saja ciri iklan secara jenis, ini pembahasannya.

1. Iklan Media Cetak

  • Secara bahasa cenderung lebih formal penulisannya
  • Pemasangannya dibatasai oleh baris atau kolom dari space media cetak tersebut
  • Untuk kalimatnya dibuat secara rinci dan panjang
  • Bentuknya bisa berupa tulisan atau gabungan antara visual dan teks
  • Penyebarannya melalui media cetak seperti koran, majalah, dan sejenisnya
  • Audiens hanya bisa menangkapnya melalui indera penglihatan

2. Iklan Komersial

  • Berbentuk komunikasi berbayar
  • Pengiklan jelas, tidak bersifat anonim
  • Bentuk komunikasinya non personal, karena ditujukan kepada khalayak umum
  • Sifatnya persuasif karena memang tujuannya bersifat komersil
  • Bisa ditujukan untuk target audiens tertentu

3. Iklan Non Komersial

  • Tidak berlandaskan tujuan komersil
  • Umumnya digunakan oleh organisasi tertentu atau pemerintah
  • Sifatnya mengedukasi, menginformasikan sesuatu, atau memberikan peringatan
  • Bisa ditayangkan di media cetak, elektronik, bahkan di iklan luar ruangan seperti baliho

4. Iklan Luar Ruangan

  • Medianya berupa papan, layar, dan sejenisnya seperti reklame, baliho
  • Terdapat gambar, teks, atau bahkan gabungan keduanya
  • Dipasang di daerah yang berpotensi
  • Bisa berupa iklan non komersial atau iklan komersial
  • Memiliki satu buah kalimat yang menjadi titik pusat dari iklan tersebut

Ciri ciri Iklan yang Baik dan Efektif Gaet Konsumen

Setelah memahami apa saja jenis dan ciri cirinya, tentu pembuatannya harus se-efektif mungkin. Ada banyak ciri ciri yang baik sehingga efektif untuk menggaet konsumen, diantaranya:

1. Bersifat Persuasif

Iklan yang baik harus memiliki kalimat pembujuk secara halus. Tujuannya agar konsumen bisa terdorong untuk mengikuti keinginan produsen. Kalimat persuasif ini umumnya berisikan aneka ajakan yang menarik dan merupakan ciri ciri bahasa iklan

Misalnya di iklan media cetak, poster, brosur, pasti ada kalimat persuasif di dalamnya. Tanpa adanya ajakan, tentu iklan akan ambigu secara maksud.

2. Dikemas Menarik

Bagaimana sebuah iklan secara pengemasannya ternyata bisa memengaruhi keputusan buyer. Pengemasan iklan juga menjadi salah satu metode untuk dapat bersaing dengan kompetitor secara lebih optimal.

3. Bahasa Mudah Dipahami

Tidak hanya kemasan dan bersifat ajakan, iklan harus memiliki bahasa yang mudah dipahami. Mengingat space untuk beriklan terbatas, tentu harus dimaksimalkan seoptimal mungkin. Hindari penggunaan kalimat bertele-tele sehingga maksud dari iklan tersebut kabur.

4. Bersifat Komunikatif

Ciri ciri iklan yang bisa menggaet konsumen tidak hanya menarik, tetapi mesti komunikatif. Komunikasinya harus dua arah, yang menandakan Anda sedang berbicara dengan konsumen.

Iklan dengan sifat komunikatif lebih masuk ke hati para konsumen. Mereka akan merasa diajak berkomunikasi, sehingga bisa mempengaruhi keputusan pembelian.

5. Informatif

Iklan juga harus memberikan informasi terkait produk atau jasa ke calon konsumen. Lebih baik lagi jika ada unsur edukasi atau story telling di dalam sebuah iklan. Tentu nilai informatifnya akan lebih optimal.

Informasi di dalam iklan juga bisa berupa harga, detail produk, bagaimana manfaatnya, dan masih banyak lagi. Hadirnya informasi ini juga berpengaruh kepada keputusan pembelian.

KESIMPULAN

Beriklan memang menjadi hal utama untuk menarik perhatian para calon konsumen. Tanpa adanya iklan, tentu upaya pemasaran akan terasa kurang maksimal. Secara jenisnya saja iklan sudah banyak dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Selain mengoptimalkan iklan, sebagai seorang pebisnis juga sebaiknya melakukan upaya pengelolaan anggaran keuangan secara lebih efektif dan efisien, karena akan sangat percuma jika iklan dilancarkan, konsumen meningkat namun kondisi internal berantakan.

Transaksi harian berantakan, tidak ada yang mencatat, laporan tidak ada yang mengoreksi, tidak ada waktu untuk menganalisa semuanya terbengkalai karena konsumen membludak. Bukan untung malah jadi buntung.

Beecloud Bisa Kelola Manajemen Bisnis Tidak Asal Asalan Berdasarkan Laporan Keuangan

Untuk mengatasi semua masalah ini Anda bisa menggunakan software akuntansi online Beecloud, yang akan membantu dan mengelola keuangan bisnis secara akurat dan terpercaya oleh 148 ribu pengguna yang tentu saja terus berkembang setiap tahunnya.

Coba GRATIS Beecloud sekarang juga

Artikel Populer

[DOWNLOAD] Contoh Cash Flow Excel dan Template Membuatnya Gratis
Contoh cash flow excel berfungsi untuk mengonversi data-data akuntansi pada laporan laba rugi dan neraca menjadi suatu informasi mengenai pergerakan
Baca Juga
Download File Excel Laporan Laba Rugi Gratis
Membahas tentang pembukuan di dalam usaha kecil tentu sangat penting. Selain menjadi media untuk mengatur keuangan usaha Anda juga bisa
Baca Juga
Download Kwitansi Kosong PDF dan Cara Mudah Membuatnya
Apakah Anda sedang mencari cara untuk membuat dan mengisi kwitansi dengan mudah? Anda berada di tempat yang tepat! Dalam artikel
Baca Juga
Jenis dan Contoh Pelayanan Prima di Berbagai Bidang Usaha
Pelayanan prima atau service excellent merupakan rangkaian tindakan yang diberikan untuk memberikan layanan kepada pelanggan secara maksimal agar mereka mendapat
Baca Juga
13 Contoh Analisis SWOT Makanan dan Cara Menyusunnya
Analisis SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats) telah menjadi alat yang sangat penting dalam merinci strategi bisnis, salah satunya adalah analisis
Baca Juga
4 Contoh Surat Penawaran Negosiasi & Cara Menulisnya
Proses negosiasi adalah hal yang umum dalam dunia bisnis. Salah satu komponen kunci dalam negosiasi adalah penggunaan surat penawaran negosiasi.
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2025 Bee.id
magnifiercrossmenu