Logo Bee Web

Key Partners Adalah, Jenis dan Manfaatnya dalam Bisnis

key partners adalah mitra bisnis, salah satu pilar fundamental dalam strategi bisnis yang membantu perusahaan untuk mencapai kesuksesan
Penulis: Lutfatul Malihah
Kategori:
Dipublish Tgl: Monday, 18 September 2023

Istilah key partners adalah mitra bisnis, salah satu komponen umum dalam bisnis, sekaligus pilar fundamental dalam strategi bisnis yang membantu perusahaan untuk mencapai kesuksesan. Dengan menggandeng mitra yang tepat.

Sebuah perusahaan dapat menciptakan sinergi, meningkatkan daya saing, dan membuka pintu untuk peluang baru yang menguntungkan. Artikel ini akan membahas peran utama mitra kunci dalam ekosistem bisnis dan bagaimana perusahaan dapat memanfaatkannya untuk mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan.

Key Partners Adalah ...

Key Partners

Key Partners juga bisa disebut mitra bisnis (Credit: Freepik.com)

Mitra Bisnis atau Key Partners adalah entitas atau organisasi yang bekerjasama dengan suatu perusahaan atau entitas bisnis lainnya untuk mencapai tujuan bersama atau memberikan nilai tambah dalam proses bisnis.

Mitra bisnis dapat berperan dalam berbagai aspek bisnis, termasuk produksi, distribusi, pemasaran, teknologi, sumber daya manusia, dan banyak lagi. Mereka berperan penting dalam membantu perusahaan mencapai kesuksesan dengan memberikan akses ke sumber daya, keterampilan, atau aset yang mungkin tidak dimiliki oleh perusahaan itu sendiri.

Baca Juga: Aset Adalah: Jenis, Sifat dan Manfaatnya, Lengkap!

Konsep Key Partners adalah salah satu elemen dari kerangka bisnis yang dikenal sebagai Business Model Canvas, yang membantu perusahaan merancang strategi bisnis mereka dengan lebih baik melalui identifikasi dan manajemen mitra-mitra yang kunci ini.

Jenis-Jenis Key Partners

Key partners dikelompokkan menjadi beberapa jenis, berikut:

1. Strategic Alliances (Aliansi Strategis)

Jenis yang pertama ada aliansi strategi, strategi ini dilakukan dengan menggandeng mitra bisnis non kompetitor. Bisa juga diartikan sebagai kemitraan yang dibentuk antara dua atau lebih perusahaan yang memiliki tujuan yang sejalan atau saling menguntungkan.

Tujuan utamanya adalah untuk mencapai tujuan bersama, seperti mengakses pasar baru, berbagi teknologi, atau mengurangi risiko. Contohnya adalah aliansi antara perusahaan manufaktur dengan perusahaan logistik untuk meningkatkan efisiensi rantai pasokan.

2. Co-opetition

Selanjutnya adalah Coopetition yakni kombinasi antara kerjasama (cooperation) dan kompetisi (competition). Dalam hubungan ini, perusahaan bersaing dalam beberapa aspek bisnis mereka, tetapi juga bekerjasama dalam hal-hal tertentu.

Seperti berbagi sumber daya, infrastruktur, atau penelitian dan pengembangan. Contohnya adalah perusahaan telekomunikasi yang berkompetisi dalam pasar, tetapi bekerjasama dalam menggunakan menara pemancar yang sama.

3. Joint Venture

Berikutnya adalah entitas bisnis yang dibentuk oleh dua atau lebih perusahaan yang bergabung untuk mencapai tujuan bisnis tertentu. Dalam Joint venture, perusahaan yang berpartisipasi biasanya memiliki kepemilikan dan kendali bersama atas entitas tersebut.

Ini adalah cara yang umum digunakan untuk menggabungkan sumber daya, keahlian, dan risiko bisnis. Contohnya adalah perusahaan minyak yang membentuk JV untuk mengeksplorasi dan mengembangkan lapangan minyak baru.

4. Supplier

Mitra kunci dalam bentuk pemasok adalah pihak yang menyediakan barang atau layanan yang penting bagi operasi bisnis suatu perusahaan. Hubungan yang baik dengan pemasok dapat meningkatkan efisiensi, kualitas, dan fleksibilitas dalam rantai pasokan. Perusahaan manufaktur, misalnya, sangat bergantung pada pemasok untuk mendapatkan bahan baku yang diperlukan.

Baca Juga: Supplier Adalah: Tugas, Jenis, Kriteria dan Cara Kerjanya

Manfaat Key Partners pada Bisnis

Pembagian Pasar Berdasarkan Kategori Stp

Salah satu manfaat memiliki key partners adalah memperluas jangkauan pasar (Credit: Freepik.com)

berikut beberapa manfaat dari key partners dalam bisnis:

1. Memperluas Jangkauan Pasar

Key Partners dapat membantu perusahaan untuk memperluas jangkauan pasar mereka dengan membuka akses ke pasar yang mungkin sulit dijangkau tanpa bantuan mitra. Aliansi strategis atau kerja sama dengan mitra kunci dapat membantu perusahaan mengeksplorasi pasar baru, wilayah geografis yang berbeda, atau segmen pelanggan yang belum terjamah.

2.  Optimasi Ekspansi

Selanjutnya, dengan adanya mitra bisnis dapat membantu perusahaan mengoptimalkan proses ekspansi mereka. Misalnya, mitra kunci dalam logistik dapat membantu perusahaan mengatasi tantangan pengiriman barang ke lokasi yang lebih jauh atau secara lebih efisien. Ini dapat menghemat biaya dan waktu dalam usaha ekspansi.

3. Mengurangi Persaingan Bisnis

Melalui kemitraan strategis, perusahaan dapat mengurangi persaingan yang tidak perlu dengan pesaing mereka. Aliansi dengan pesaing atau perusahaan sejenis dapat menghasilkan sinergi, meningkatkan efisiensi, dan membantu perusahaan menciptakan keunggulan bersama dalam industri tertentu.

4. Mengurangi Resiko Bisnis

Mitra bisnis dapat membantu mengurangi risiko bisnis dengan membagi tanggung jawab dan risiko dalam suatu proyek atau operasi. Ini dapat membantu perusahaan menghadapi tantangan yang mungkin sulit diatasi sendiri. Misalnya, dalam proyek penelitian dan pengembangan bersama, risiko dan biaya dibagi antara mitra kunci.

5. Mendapatkan Sumber Daya Terbaik

Key Partners dapat menyediakan perusahaan dengan akses kepada sumber daya terbaik yang mungkin sulit atau mahal untuk diperoleh sendiri. Ini bisa berupa sumber daya finansial, teknologi, keahlian khusus, atau infrastruktur yang mendukung operasi bisnis.

Key partner dapat menjadi kunci suksesnya sebuah bisnis, sehingga menjaga hubungan kerja yang baik dengan mereka adalah suatu keharusan. Salah satu langkah penting dalam menjaga hubungan ini adalah dengan memiliki manajemen hutang yang jelas dan terorganisir.

Beeaccounting Memudahkan Kontrol Hutang Piutang Untuk Kelola Arus Kas

Untuk mempermudah proses manajemen hutang, perusahaan dapat memanfaatkan perangkat lunak akuntansi Beeaccounting, yang tidak hanya memungkinkan kelola hutang piutang dengan mudah tetapi juga memberikan solusi akuntansi lengkap. Dengan demikian, perusahaan dapat menjaga hubungan yang kuat dengan mitra kunci dan memastikan keberlanjutan kesuksesan bisnisnya.

Artikel Terkait

10 Cara Menjadi Orang Sukses di Usia Muda dengan Bisnis
Apakah Anda ingin tahu cara menjadi orang sukses di usia muda dengan berbisnis? Tentu saja, siapa yang tidak ingin sukses?
Baca Juga
COA Adalah: Mengenal Kode Akun Akuntansi dalam Keuangan
COA adalah salah satu aspek penting dalam manajemen keuangan perusahaan. Dalam artikel ini, kita akan menjelaskan apa itu Chart of
Baca Juga
Firma Adalah: Ciri, Jenis, Cara Kerja, Keuntungannya
Pengertian firma bisa sebagai salah satu entitas bisnis yang berakar dalam kerjasama, memiliki sejarah panjang dan menjadi pilihan utama dalam
Baca Juga
Pengertian Outsourcing, Sistem Kerja dan Jenisnya, Lengkap!
Outsourcing telah menjadi salah satu strategi bisnis yang semakin populer dalam beberapa dekade terakhir, menawarkan solusi efektif bagi perusahaan untuk
Baca Juga
Mengenal Investasi Jangka Panjang Kunci Bisnis Berkelanjutan
Di era informasi dan teknologi seperti sekarang ini, semakin banyak orang yang menyadari pentingnya merencanakan masa depan finansial mereka. Investasi
Baca Juga
Apa itu Business Development? Apa Tugasnya?
Strategi business development (BusDev) telah menjadi kunci utama bagi pertumbuhan dan keberlanjutan perusahaan di berbagai industri. BusDev ini bisa diibaratkan
Baca Juga

Artikel Populer

Model AIDA: Pengertian, Kelebihan dan Contohnya
Apakah Anda pernah mendengar tentang konsep Marketing AIDA dalam pemasaran? Dengan menggunakan model ini, Anda dapat meningkatkan perhatian, minat, keinginan,
Baca Juga
Berbagai Contoh Proposal Bisnis Lengkap dengan Rinciannya
Proposal bisnis merupakan suatu rencana bisnis yang ditulis dalam bentuk dokumen. Pelaku bisnis perlu membuat proposal bisnis sebelum memulai suatu
Baca Juga
Bagaimana Cara Agar Jualan Laris Manis? Ini Dia Tipsnya
Punya bisnis apa saja pastinya ingin jualannya laris manis, hingga tidak dipungkiri lagi jika setiap pelaku usaha mencari cara terbaik
Baca Juga
13 Contoh Analisis SWOT Makanan dan Cara Menyusunnya
Analisis SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats) telah menjadi alat yang sangat penting dalam merinci strategi bisnis, salah satunya adalah analisis
Baca Juga
Mengenal Sejarah Akuntansi Secara Singkat
Sejarah awal akuntansi ini ada dengan seiring manusia mengenal hitungan uang serta cara pencatatanya. Oleh karena itu akuntansi juga dikenal
Baca Juga
10 Contoh Makanan Khas Daerah yang Dimodifikasi
Mengulik kekayaan kuliner nusantara tidak pernah ada habisnya. Setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khas yang mencerminkan budaya dan tradisi
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2024 Bee.id
magnifiercrossmenu