🚀 MOVE ON ke Bee, Nikmati Diskon 20% Sekarang!
Logo Bee Web

Faktur Motor Bukti Sah Pembelian Kendaraan dan Fungsinya

Membahas tentang faktur motor tentu tidak bisa lepas dari pembelian sepeda motor. Faktur kendaraan bermotor ini sangatlah penting karena....
Penulis: Rininta Oktaviana
Kategori: ,
Dipublish Tgl: Tuesday, 10 May 2022

Membahas tentang faktur motor tentu tidak bisa lepas dari pembelian sepeda motor. Faktur kendaraan bermotor ini sangatlah penting karena ini menjadi bukti sah dari pembelian kendaraan.

Apakah Anda sudah mengenali fungsi dan alasan mengapa harus menyimpan faktur ini ? Anda tidak perlu bingung karena artikel ini membagikan ilmu lengkap mengenai hal tersebut. 

Apa itu Faktur Kendaraan Bermotor?

Faktur Motor

Ilustrasi Faktur Motor (Sumber: Kumparan.com)

Faktur kendaraan bermotor adalah dokumen bukti sah atas pembelian sebuah kendaraan bermotor yang di dalamnya terdapat informasi berkaitan kendaraan yang telah dibeli oleh pembeli. Informasi ini meliputi nomor mesin kendaraan, nomor rangka kendaraan, pabrikan kendaraan, hingga nama pembeli kendaraan tersebut. 

Faktur kendaraan bermotor ini dikeluarkan secara resmi oleh pihak dealer yang menjual kendaraan bermotor yang biasanya dikeluarkan setelah pembeli selesai melakukan pembelian. Saat itu juga faktur kendaraan bermotor akan dicetak oleh pihak dealer. 

Biasanya faktur motor ini diberikan kepada pembeli dengan rangkap 4. Rangkat 4 itu terdiri dari STNK, BPKB, satu untuk dealer dan satu lagi untuk konsumen. Artinya jika di dalam faktur tersebut sudah jelas tertera untuk pembeli maka Anda sebagai pembeli juga tidak bisa meminta faktor motor yang dari dealer. 

Fungsi Faktur Kendaraan Bermotor

Fungsi Faktur Kendaraan Bermotor1

Ilustrasi Berkendara dengan Motor (Sumber: Pexels.com)

  • Bukti Sah Pembelian Kendaraan

Faktur motor merupakan sebuah dokumen resmi yang dikeluarkan oleh pihak dealer yang bisa digunakan sebagai bukti sah dari pembelian sebuah kendaraan bermotor. Faktur ini juga digunakan mengurus STNK dan BPKB. 

  • Penambah Bukti Legalitas

Ketika Anda ingin menjual kendaraan bermotor Anda biasanya pembeli akan menanyakan faktur. Hal ini bertujuan untuk memastikan bukti legalitas dari kendaraan Anda. 

  • Bukan Dokumen untuk Balik Nama

Faktur motor ini tidak bisa digunakan sebagai dokumen untuk balik nama. Hal ini dikarenakan faktur sudah diwakili oleh BPKB. 

  • Pengajuan Kredit Mobil Bekas

Dengan Anda menyimpan dan memiliki faktur kendaraan bermotor tentu ini akan memudahkan Anda ketika ingin mengajukan kredit mobil bekas. Biasanya ketika Anda memiliki faktur kendaraan bermotor dengan tidak maka lebih besar peluang yang disetujui adalah yang memiliki faktur kendaraan bermotor. 

Alasan Mengapa Anda Harus Menyimpan Faktur Motor yang Baru Dibeli

Alasan Mengapa Anda Harus Menyimpan Faktur Motor Yang Baru Dibeli

Ilustrasi Menyimpan Faktur Saat Membeli Motor (Sumber: Freepik.com)

Membahas mengenai alasan tentu ada kaitannya dengan fungsi atau pentingnya faktur kendaraan bermotor ini. Mengingat terdapat banyak fungsi faktur kendaraan bermotor maka Anda juga perlu menyimpan nya dengan baik. Pertama, dengan Anda memiliki faktur ini maka Anda bisa mengajukan pinjaman untuk membeli kendaraan mobil bekas. Biasanya pihak penjual mobil bekas akan menanyakan faktur motor. Hal ini untuk memastikan adanya legalitas atau keamanan Anda dalam bertransaksi. 

Kedua, dengan Anda memiliki faktur ini maka Anda bisa dengan mudah menjual kembali motor Anda. Pembeli biasanya menanyakan faktur keadaan bermotor ini. Pembeli ingin memastikan apakah kendaraan yang Anda jual sudah legal atau belum. 

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas maka dapat disimpulkan bahwa terdapat 4 fungsi penting dan pokok dari faktur motor yaitu sebagai bukti sah atas pembelian kendaraan, menambah bukti legalitas, bukan dokumen untuk membalikkan nama, dan memudahkan untuk melakukan pengajuan kredit mobil bekas.

Mengingat faktur motor sendiri merupakan dokumen resmi dan sangat penting yang telah dikeluarkan oleh pihak dealer yang menjual kendaraan bermotor sebagai bukti sah atas pembelian kendaraan bermotor. Oleh karena itu, Anda harus menyimpan dengan baik faktur kendaraan bermotor ini. 

Penting untuk diingat faktur motor sangat penting sebagai buukti transaksi yang sah dan menjadi acuan dalam pembuatan laporan keuangan. Tanpa adanya faktur motor akan sulit mendapat rincian harga dan bukti pembayaran yang sah.

Jika Anda ingin membuat nota atau faktur yang cepat dan mudah kami sarankan untuk menggunakan software. Software Akuntansi Beeaccounting bisa menjadi solusi cepat Anda. Software ini telah dilengkapi dengan nota penjualan otomatis yang juga terintegrasi dengan laporan keuangan. Jadi Anda tidak perlu lagi membuat laporan keuangan dengan dicocokan dengan nota terlebih dahulu. Dengan Software Akuntansi Beeaccounting seluruh data telah sinkron dan mudah untuk digunakan.

Faktur Invoice 05

Artikel Terkait

Rekonsiliasi Bank: Pengertian, Komponen, dan Cara Membuat
Ilmu dalam ekonomi akuntansi sangat bervariasi, salah satunya adalah rekonsiliasi bank. Teori ini termasuk dasar ilmu yang harus dikuasai oleh
Baca Juga
Contoh Pasar Persaingan Sempurna dan Tidak Sempurna
Ada beberapa contoh pasar persaingan sempurna maupun tidak sempurna yang bisa dianalisis berdasarkan beberapa aspek. Misalnya komoditas yang diperjualbelikan juga
Baca Juga
Harga Pokok Produksi: Unsur, Metode, dan Cara Membuatnya
Untuk Usaha Kecil Menengah (UKM) menentukan harga pokok produksi sangat penting di mana salah satu manfaatnya yaitu untuk menentukan harga
Baca Juga
Utang Usaha adalah: Pengertian dan Cara Mengelolanya
Utang usaha adalah komponen penting dalam pengelolaan keuangan perusahaan yang mencerminkan kewajiban jangka pendek untuk membayar barang dan jasa yang
Baca Juga
Mengenal Aset Lancar, Pengertian, Jenis, dan Contohnya
Salah satu elemen kunci yang mengukuhkan fondasi keuangan bisnis yang sehat adalah aset lancar. Aset lancar, atau yang lebih dikenal
Baca Juga
Laporan Keuangan Perusahaan Jasa, Jenis, Perbedaan dan Karakteristik
Pembuatan laporan keuangan perusahaan jasa yang tepat sangat berpengaruh pada usaha. Terlebih fungsi dari laporan satu ini memang sangat krusial,
Baca Juga

Artikel Populer

Pengertian Perpetual Adalah, Jenis, Keuntungan, dan Kelemahan
Dalam dunia bisnis, perpetual adalah salah satu istilah sering kali menjadi perhatian karena mengacu pada konsep yang berkelanjutan dan berkesinambungan.
Baca Juga
Fakta Michelin Star dan Resto Indonesia yang Pernah Meraihnya
Michelin Star, atau Bintang Michelin, adalah salah satu penghargaan kuliner paling bergengsi di dunia, yang diberikan oleh Michelin Guide kepada
Baca Juga
Model AIDA: Pengertian, Kelebihan dan Contohnya
Apakah Anda pernah mendengar tentang konsep Marketing AIDA dalam pemasaran? Dengan menggunakan model ini, Anda dapat meningkatkan perhatian, minat, keinginan,
Baca Juga
Berbagai Contoh Proposal Bisnis Lengkap dengan Rinciannya
Proposal bisnis merupakan suatu rencana bisnis yang ditulis dalam bentuk dokumen. Pelaku bisnis perlu membuat proposal bisnis sebelum memulai suatu
Baca Juga
Mengenal Siklus Hidup Produk, Tahapan, Contoh dan Strateginya
Menurut Levitt melalui artikel berjudul "Exploit the Product Life Cycle" pada tahun 1965 menjelaskan jika  konsep Siklus Hidup Produk  atau
Baca Juga
Jenis dan Contoh Pelayanan Prima di Berbagai Bidang Usaha
Pelayanan prima atau service excellent merupakan rangkaian tindakan yang diberikan untuk memberikan layanan kepada pelanggan secara maksimal agar mereka mendapat
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2024 Bee.id
magnifiercrossmenu