Logo Bee Web

Aplikasi Kasir Sederhana untuk Usaha Cafe

Saat ini banyak aplikasi penunjang bisnis salah satunya aplikasi kasir sederhana yang dapat digunakan untuk memudahkan transaksi kasir
Penulis: Farhan Anggara
Kategori:
Terbit: Saturday, 19 March 2022
Diperbarui: Saturday, 19 March 2022
Daftar Isi

Saat ini banyak pilihan aplikasi penunjang bisnsi yang dapat digunakan. Salah satunya aplikasi kasir sederhana yang dapat digunakan untuk memudahkan transaksi kasir di sebuah cafe.

Aplikasi kasir atau yang biasa disebut dengan software POS, pada dasarnya adalah sebuah cash register untuk toko, swalayan, kedai kopi, dan juga cafe. Aplikasi ini dapat digunakan di lokasi bisnis dimana barang atau jasa dijual kepada pelanggan.

Dengan memanfaatkan teknologi, aplikasi ini sebenarnya tidak hanya digunakan oleh bisnis cafe namun juga bisa untuk bisnis coffe shop online.

Pengertian Aplikasi Kasir Sederhana

aplikasi kasir sederhana

Aplikasi Kasir Sederhana Beepos untuk Usaha Cafe (Sumber: Bee.id)

Aplikasi kasir adalah sebuah sistem yang dibuat untuk memudahkan transaksi penjualan menggunakan teknologi yang canggih. Fungsi utama dari aplikasi kasir adalah untuk membantu proses pembayaran menjadi terintegrasi. Anda dapat mengawasi transaksi penjualan tanpa harus berada di belakang mesin kasir karena aplikasi kasir biasanya terhubung dengan backoffice.

Tidak hanya berfungsi sebagai monitoring, dari sisi backoffice Anda juga bisa mendapat analisa data penjualan secara real time.

Aplikasi kasir sederhana yang dimaksud disini adalah sebuah aplikasi yang dibuat semudah mungkin untuk digunakan. Selain mudah, kecepatan juga sangat diperlukan. Sehingga, untuk karyawan kasir yang tidak memiliki pemahaman lebih tentang teknologi dapat menggunakannya secara mudah.

Baca Juga: Cara Cepat Mengembangkan Bisnis F&B

Manfaat Aplikasi Kasir Bagi Usaha Cafe

manfaat-aplikasi-kasir-untuk usaha cafe

Ketahui Apa Manfat Aplikasi Kasir Sederhana Photo by Nathan Dumlao on Unsplash

Adanya aplikasi kasir membuat para pelaku bisnis mendapatkan kemudahan dalam melakukan operasional usaha. Jika Anda belum menggunakan aplikasi kasir, maka Anda perlu menyimak manfaat aplikasi kasir bagi pelaku usaha berikut ini:

1. Proses Transaksi Lebih Cepat dan Mudah

Pelayanan dalam bisnis cafe adalah hal penting yang perlu diperhatikan. Tidak sedikit pelanggan yang enggan menunggu terlalu lama. Dengan menggunakan aplikasi kasir yang terintegrasi, akan memudahkan pelanggan untuk lebih cepat dalam memesan menu.

Saat petugas kasir bertanya mengnai menu apa yang akan dipesan pada saat itu juga pesanan sudah masuk dan segera diproses. Selanjutnya setiap order menu yang masuk dapat langsung tercatat siapa, jam berapa, dan menu apa yang dipesan.

2. Mudah Dalam Pembayaran

Aplikasi kasir memudahkan para pelanggan saat melakukan transaksi pembayaran untuk memilih cara apa mereka membayar tagihan tersebut mulai dari cash, voucher, debit, kartu kredit hingga alat pembayaran digital seperti Ovo, Gopay, Dana, LinkAja, atau Shoopepay. Seluruhnya sudah tersedia dalam satu Aplikasi dan dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Dampaknya, transaksi bisa dilakukan secara lebih cepat. Baik itu proses pembayaran yang dapat dilakukan menggunakan kartu kredit maupun proses percetakan bukti transaksi berupa struk kepada pelanggan.

3. Mengurangi Kesalahan

menghindari-kesalahan-perhitungan

Menghindari Kesalahan Perhitungan (Sumber: Freepik.com)

Melakukan transaksi dengan cara manual akan berpotensi menimbulkan kesalahan. Apabila menggunakan aplikasi kasir, Anda dapat mengurangi resiko kesalahan transaksi penjualan tersebut. Aplikasi kasir membantu Anda untuk melakukan pengecekkan kembali produk-produk yang Anda input. Dengan begitu, sebuah kesalahan dalam pencatatan transaksi bisa diminimalisir atau dikurangi.

4. Mengetahui Jumlah Stok

Aplikasi kasir juga dilengkapi dengan fitur manajemen stok. Fitur ini memberikan kemudahan dalam melihat stok secara realtime. Bila ada stok yang dipakai, maka jumlah stok yang tersedia akan ditampilkan dan juga akan secara otomatis berkurang.

Fitur ini tentu saja memudahkan Anda dalam membuat kontrol persediaan stok. Sehingga saat ada stok yang jumlahnya semakin sedikit, maka Anda bisa melakukan penyetokan kembali dan kehabisan stok yang terjadi dapat diantisipasi dengan baik.

5. Mengetahui Laba dan Rugi

Manfaat lain dari aplikasi kasir adalah memiliki fitur mencatat dan menghitung dengan hasil yang lebih akurat. Hasil penghitungan ini dapat digunakan untuk menganalisa apakah bisnis cafe yang sedang dibangun mengalami keuntungan atau malah mengalami kerugian. Anda dapat mengetahui laba dan rugi dari laporan yang telah disediakan aplikasi kasir sesuai dengan periode yang Anda butuhkan.

7 Tips Memilih Aplikasi Kasir untuk Usaha Anda

Aplikasi Kasir Beepos Mempunyai Tombol Shortcut untuk Mempercepat Transaksi (Sumber: Bee.id)

Banyaknya aplikasi kasir saat ini merupakan kabar baik bagi pengusaha karena mereka bisa memilih sendiri sesuai dengan kebutuhan usahanya. Dengan fitur yang mereka hadirkan selalu menjadi jawaban untuk sebuah usaha cafe.

1. Ketahui Apa Kebutuhan Anda

Aplikasi kasir punya keunggulan yakni banyaknya fitur yang ada di dalamnya. Biasanya, setiap aplikasi akan menawarkan apa saja fitur unggulannya. Sebelum Anda memilih aplikasi kasir terbaik untuk bisnis cafe Anda, disarankan agar Anda mempelajari terlebih dahulu kebutuhan bisnis Anda.

2. Punya Fitur-Fitur yang Krusial Untuk Bisnis

Setelah mengetahui kebutuhan, selanjutnya Anda juga harus mengetahui fitur apa saja yang diunggulkan dari sebuah aplikasi. Tentunya setiap fitur harus bisa menjawab kebutuhan Anda, misalnya kebutuhan transaksi yang cepat dan mudah, atau kebutuhan laporan bisnis yang secara lengkap.

Pilih aplikasi kasir yang fiturnya dapat menjawab kebutuhan bisnis Anda.

3. Sesuaikan dengan Budget

Untuk mendapatkan aplikasi kasir sesuai kebutuhan, maka akan ada modal yang perlu Anda keluarkan. Ketika Anda sudah mengetahui kebutuhan dan juga fitur dari aplikasi yang akan Anda pilig, selanjutnya Anda perlu menyesuaikan dengan budget yang Anda miliki. Pilihlah aplikasi yang punya harga lebih hemat dan fiturnya menjawab kebutuhan Anda

4. Fitur Keamanan

Fitur Setoran Buta di Aplikasi Kasir Beepos untuk Cegah Manipulasi Kasir (Sumber: Bee.id)

Aplikasi kasir seharusnya mencatat seluruh transaksi keuangan bisnis usaha. Karena itu, aplikasi akan menyimpan segala data rahasia yang sudah selayaknya tidak boleh diakses oleh semua orang, salah satunya pegawai Anda. Disarankan untuk Anda memilih aplikasi kasir yang dapat memberikan jaminan keamanan data dan pengaturan hak akses yang berbeda-beda.

5. Mudah untuk digunakan atau User Friendly

Aplikasi kasir diciptakan untuk memberi kemudahan kasir Anda dalam melakukan berbagai proses transaksi. Perlu Anda perhatikan bahwa masih ada aplikasi cukup sulit untuk digunakan. Hal tersebut yang ada malah hanya akan menyulitkan Anda. Karena itu, pilihlah aplikasi kasir yang mudah untuk dipakai.

6. Layanan After Sales

Memilih aplikasi yang punya banyak fitur tentu saja belum cukup untuk membuat bisnis Anda lancar. Anda akan membutuhkan layanan support dari aplikasi tersebut apabila ada pertanyaan yang belum terjawab. Misal jika Anda belum memakai salah satu fitur, namun ketika Anda akan memakai fitur tersebut pasti Anda akan membutuhkan jasa support untuk mengetahui cara pemakaiannya.

7. Testimoni Pengguna Lain

Terakhir yang bisa Anda pertimbangkan dalam memilih aplikasi kasir adalah mengenai testimoni dari pengguna lain. Anda bisa mencari tahu bagaimana pengalaman orang lain dalam menggunakan aplikasi kasir. Apakah bisnis mereka mendapatkan manfaatnya, atau malah merugikan?

Mencari tahu pengalaman orang lain sangat penting karena tentunya Anda tidak ingin jika aplikasi yang Anda pilih ternyata tidak sesaui dengan kebutuhan bisnis Anda. Bukan kemudahan yang Anda dapat, melainkan malah merugikan usaha yang Anda jalankan.

Rekomendasi Aplikasi Kasir Sederhana dan Harganya

  • Aplikasi Kasir Beepos

Beepos, software kasir online yang didesain untuk keamanan & kecepatan penjualan. Bikin promo ala-ala cafe kekinian sangat mudah. Promo seperti limit waktu hari/jam tertentu, syarat pembelanjaan, min/max Qty, khusus member, dll bisa dikontrol dalam satu aplikasi.

Komplit! barcode scanner, laci kasir, customer display, card reader, printer tota, dll. Beepos mendukung banyak merk & tipe peralatan POS untuk membantu kasir anda jualan lebih cepat dan aman. Beepos juga telah terintegrasi dengan akunting, bukan cuma data omset penjualan, kontrol juga gross profit, biaya-biaya operasional sampai laba bersih dan pajak; PPN & PPH

software-program-kasir-cafe-tampilan-beepos

Tampilan Beepos Mobile di Tablet (Sumber: Bee.id)

  • Aplikasi Kasir Beepos Mobile

Jika Beepos bisa diakses di desktop, Beepos Mobile adalah aplikasi cafe yang bisa di-install di smartphone. Sistem Point of Sales (POS) atau Aplikasi Kasir Cafe untuk bisnis Cafe, Kedai Kopi atau Angkringan memudahkan anda untuk kelola usaha Cafe secara realtime. Memiliki fitur yang hampir sama dengan Beepos.

Kesimpulan

Aplikasi kasir sederhana sangat dibutuhkan untuk memudahkan operasional usaha. Dengan fitur yang dimiliki diharapkan dapat menjawab segala masalah yang sedang dialami perusahaan. Anda bisa memilih salah satu aplikasi yang cocok untuk segala kebutuhan Anda. Coba gratis Beepos sekarang dengan klik gambar di bawah ini!

Beepos Mobile Cafe untuk Kedai Kopi Angkringan_web

Artikel Populer

Contoh Pasar Oligopoli Potret Pasar Persaingan Tidak Sempurna
Ragam contoh pasar oligopoli yang Anda ketahui bisa menambah wawasan dalam memahami jenis market ini. pasar jenis ini merupakan salah
Baca Juga
[DOWNLOAD] Contoh Cash Flow Excel dan Template Membuatnya Gratis
Contoh cash flow excel berfungsi untuk mengonversi data-data akuntansi pada laporan laba rugi dan neraca menjadi suatu informasi mengenai pergerakan
Baca Juga
Model AIDA: Pengertian, Kelebihan dan Contohnya
Apakah Anda pernah mendengar tentang konsep Marketing AIDA dalam pemasaran? Dengan menggunakan model ini, Anda dapat meningkatkan perhatian, minat, keinginan,
Baca Juga
Contoh Matriks SWOT, Pengertian dan Strategi Penerapannya
Matriks SWOT berfungsi sebagai alat atau metode analisa peluang atau ancaman dalam bisnis, dengan analisis ini pebisnis lebih waspada dan
Baca Juga
Berbagai Contoh Proposal Bisnis Lengkap dengan Rinciannya
Proposal bisnis merupakan suatu rencana bisnis yang ditulis dalam bentuk dokumen. Pelaku bisnis perlu membuat proposal bisnis sebelum memulai suatu
Baca Juga
Jenis dan Contoh Pelayanan Prima di Berbagai Bidang Usaha
Pelayanan prima atau service excellent merupakan rangkaian tindakan yang diberikan untuk memberikan layanan kepada pelanggan secara maksimal agar mereka mendapat
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2024 Bee.id
magnifiercrossmenu