Logo Bee Web

Apa Itu Aplikasi POS Web, Kelebihan Serta Kekurangannya?

Kemajuan teknologi memberikan dampak positif bagi para pelaku usaha, Umumnya, usaha ini menggunakan teknologi berupa aplikasi POS versi web.
Penulis: Rininta Oktaviana
Terbit: Friday, 3 June 2022
Diperbarui: Friday, 3 June 2022
Daftar Isi

Kemajuan teknologi memberikan dampak positif bagi para pelaku usaha, Umumnya, usaha ini menggunakan teknologi berupa aplikasi POS versi web. Tujuannya untuk mempermudah proses operasional dan managerial, seperti melakukan transaksi dan pencatatan. 

Aplikasi POS ini beragam jenisnya tergantung dari kebutuhan para pengguna. Salah satu contohnya adalah aplikasi POS web atau software yang berbasis website. Jika Anda masih belum terbayang mengenai aplikasi tersebut, langsung saja simak tuntas pembahasan berikut ini.

Pengertian Aplikasi POS Web

Aplikasi Pos Web

Ilustrasi Aplikasi POS Web

Aplikasi POS (Point of Sale) atau sistem POS web merupakan sebuah perangkat lunak berbasis website untuk membantu pelaku usaha dalam menjalankan bisnisnya. Kegunaan dari aplikasi ini lebih luas dari aplikasi POS biasa, yaitu tidak hanya membantu transaksi dan pencatatan saja. Namun, dapat membantu Anda dalam melakukan manajemen usaha, karena memiliki fitur yang lebih lengkap. 

Sistem aplikasi ini bersifat cloud atau online sehingga dapat diakses melalui internet di mana pun dan kapan pun. Penyimpanan data perusahaan juga akan lebih luas dan aman. 

Klasifikasi Pengguna Aplikasi POS Berdasarkan Skala Usahanya

Sebelum Anda memutuskan untuk menggunakan aplikasi POS ini, tentunya Anda harus mengetahui jenis perusahaan Anda. Sehingga, aplikasi POS yang akan Anda gunakan sesuai dengan  kebutuhan perusahaan. Klasifikasi tersebut dibagi menjadi dua jenis, yaitu: 

  • Bisnis Kecil

Bisnis kecil adalah bisnis yang memiliki skala usaha kecil dengan modal sedikit dan sistem managerial sederhana. Contohnya adalah bisnis warung kelontong, angkringan dan warung kopi. Sistem pengelolaan pada bisnis ini tergolong sederhana dan proses transaksi yang dilakukan biasanya secara langsung. Sehingga penggunaan aplikasi POS umumnya masih konvensional menggunakan alat kasir manual. 

Namun, seiring berkembangnya teknologi saat ini sudah banyak pelaku usaha kecil yang sudah menggunakan aplikasi POS yang berbasis web. Hal tersebut bertujuan untuk memudahkan proses transaksi dan manajerial. 

  • Bisnis Skala Perusahaan

Bisnis skala perusahaan biasanya memiliki usaha lebih dari satu cabang. Sehingga akan berpengaruh pada sistem pengelolaan perusahaannya. Anda mungkin sudah terbayang bahwa bisnis tersebut tidak mungkin menggunakan sebuah aplikasi POS yang konvensional. 

Sebuah perusahaan pasti menggunakan teknologi yang dapat memudahkan pengelolaan operasional, manajerial hingga proses transaksi secara fisik maupun online. Sehingga aplikasi POS yang digunakan perusahaan harus memiliki fitur-fitur lengkap yang dapat membantu perusahaan. 

Kelebihan dan Kekurangan Aplikasi POS Web

Aplikasi Pos Web Di Bidang Usaha

Ilustrasi Aplikasi POS Web Pada Device (Sumber: Unsplash.com)

Sebuah teknologi pasti memiliki kelebihan dan kekurangan, begitu pula sebuah aplikasi atau software POS web. Aplikasi tersebut tentu memiliki banyak hal positif yang dapat membantu Anda menjalankan sebuah usaha. Namun, tidak menutup kemungkinan aplikasi tersebut juga memiliki kekurangan yang dapat berpengaruh pada proses berjalannya usaha Anda.

Sebagai bahan pertimbangan Anda sebelum memilih aplikasi POS yang akan Anda gunakan. Berikut ini merupakan kelebihan dan kekurangan aplikasi POS web yang harus Anda ketahui.

Kelebihan Aplikasi POS Berbasis Web

Perangkat lunak berbasis web ini kian populer karena memiliki banyak kelebihan, misalnya saja pada biaya awal pembelian. Aplikasi ini tergolong memerlukan biaya yang rendah sebagai inventaris perusahaan yang dapat digunakan dalam jangka waktu panjang. Anda juga tidak memerlukan biaya tinggi untuk proses pemeliharaannya.

Selain itu, masih banyak kelebihan-kelebihan lainnya yang akan Anda dapatkan jika menggunakan aplikasi POS web ini. Diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Transaksi Lebih Cepat dan Tepat

Kecepatan dan ketepatan merupakan hal penting yang harus dimiliki seorang kasir saat melayani konsumen. Sehingga aplikasi POS ini hadir untuk membantu kasir Anda dalam menjalankan tugasnya agar bekerja dengan baik. Kelebihan inilah yang membuat banyak pelaku usaha mulai menggunakan aplikasi POS berbasis web.

  • Manajerial Operasional Terpusat

Anda tidak akan mengalami kesulitan melakukan pencatatan manajerial operasional terutama perihal stok opname. Karena dengan aplikasi POS ini, secara otomatis dapat mengelola berbagai kebutuhan Anda seperti stok opname, pengeluaran, margin, dan kebutuhan perhitungan akuntansi lainnya.

  • Bisa Mengelola Lebih dari Satu Cabang

Bagi Anda yang memiliki bisnis lebih dari satu cabang, Anda bisa lebih mudah mengelola bisnis Anda dimanapun dan kapanpun tanpa perlu mendatangi satu persatu. Aplikasi POS web dapat membantu Anda bekerja lebih mudah dalam melakukan pengecekkan secara terstruktur hanya melalui sebuah aplikasi.

  • Meningkatkan Penjualan

Aplikasi POS berbasis web ini dapat membantu Anda meningkatkan penjualan dengan basis media sosial. Anda dapat melakukan penjualan secara fisik maupun secara online. Sehingga, penjualan akan lebih luas tanpa batas lokasi. 

  • Lebih Aman dan Akurat

Sistem aplikasi ini memiliki keamanan yang terjamin tanpa perlu khawatir adanya manipulasi. Data-data yang tercatat juga akan lebih akurat karena sudah dihitung secara otomatis oleh perangkat lunak tersebut.

Kekurangan Aplikasi POS Berbasis Web

Kekurangan Aplikasi Pos Web

Ilustrasi UMKM Rekap Nota (Sumber: Freepik.com)

Setiap ada kelebihan tentu akan ada pula kekurangannya, termasuk aplikasi POS berbasis website  ini. Setelah Anda mengetahui kelebihannya pada ulasan di atas, Anda juga harus mengetahui apa saja kekurangannya. Adapun beberapa kekurangan-kekurangan aplikasi ini diantaranya adalah:

  • Keterbatasan Perangkat Keras atau Add-On

Kekurangan aplikasi POS berbasis web yang pertama adalah adanya keterbatasan perangkat keras. Tidak semua aplikasi dapat terkoneksi dengan perangkat keras yang diperlukan pada mesin kasir. Oleh karena itu, Anda perlu memperhatikan aplikasi yang akan digunakan memiliki fitur apa serta dapat terkoneksi dengan perangkat apa saja. 

  • Bergantung Kepada Internet

Aplikasi POS website ini merupakan aplikasi yang menggunakan internet hampir secara keseluruhan. Sehingga apabila tidak ada internet maka aplikasi ini tidak dapat digunakan. Sistem cloud inilah yang menjadi kelebihan serta kekurangan dari kinerja perangkat lunak tersebut secara bersamaan.

Kesimpulan

Berdasarkan ulasan di atas, Anda perlu mempertimbangkan aplikasi POS web seperti apa yang akan Anda gunakan. Pilih aplikasi yang memiliki banyak kelebihan seperti aplikasi Beepos yang didesain untuk kecepatan dan ketepatan penjualan serta memudahkan Anda mengontrol bisnis berupa angka. Tidak perlu khawatir mengenai internet, usaha Anda bisa tetap jalan hanya dengan internet 3G atau tethering hp. Aplikasi ini jug1a dapat terkoneksi dengan berbagai perangkat keras, sehingga Beepos dapat menjadi solusi untuk usaha Anda.

Coba gratis Beepos sekarang!

Kontrol Bisnis Retail Realtime Beepos

Kontrol Bisnis Retail Realtime Beepos

Artikel Populer

Contoh Laporan Keuangan Usaha Jasa Lengkap
Setiap perusahaan atau usaha apapun pasti memiliki laporan keuangan, termasuk untuk jenis laporan keuangan perusahaan jasa. Karena laporan ini bisa
Baca Juga
[DOWNLOAD] Contoh Cash Flow Excel dan Template Membuatnya Gratis
Contoh cash flow excel berfungsi untuk mengonversi data-data akuntansi pada laporan laba rugi dan neraca menjadi suatu informasi mengenai pergerakan
Baca Juga
Download File Excel Laporan Laba Rugi Gratis
Membahas tentang pembukuan di dalam usaha kecil tentu sangat penting. Selain menjadi media untuk mengatur keuangan usaha Anda juga bisa
Baca Juga
Contoh Laporan Keuangan Perusahaan Dagang, Lengkap!
Contoh laporan keuangan perusahaan dagang adalah sumber informasi utama yang paling penting bagi setiap pemilik usaha maupun investor individu. Untuk
Baca Juga
Pengertian Aset Tetap dan Cara Mencatat Penyusutannya
Salah satu elemen yang terpenting dalam sebuah perusahaan yaitu aset. Aset sendiri dibedakan menjadi dua jenis yakni aset tetap dan
Baca Juga
Akuntansi UKM: Aplikasi Pembukuan Sederhananya Usaha Kecil
Akuntansi UKM - Usaha Kecil adalah usaha ekonomi produktif yang berdiri sendiri, yang dilakukan oleh orang perorangan atau badan usaha
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2025 Bee.id
magnifiercrossmenu