🎉 Akhir Tahun Buanyak Diskon-nyaaa, Disc. upto 25%
Logo Bee Web

5+ Ide Jualan Makanan beserta Tips Strategi Jitunya

Beragam ide jualan makanan yang bisa Anda coba untuk usaha rumahan beserta mempelajari tips strategi jualan yang jitu.
Penulis: Rizal Arisona
Terbit: Monday, 27 February 2023
Diperbarui: Thursday, 20 June 2024
Daftar Isi

Ide jualan pada saat ini ada banyak variasi dan salah satu ide jualan yang menguntungkan saat ini adalah ide jualan makanan. Ini dikarenakan proses jualan yang fleksibel. Anda bisa memulai dari skala yang kecil serta modal terjangkau.

Jumlah makanan yang bisa Anda produksi bisa disesuaikan dengan jumlah modal yang ada. Selain itu, Anda juga tidak harus membeli peralatan karena bisa menggunakan alat yang ada di dapur.

Ide Jualan Makanan Simple Dijamin Laku Setiap Hari

Ide untuk jualan makanan yang simple bisa menjamin laku setiap hari. Anda juga tidak memerlukan banyak bahan serta alat. Hal ini membuat proses produksi makanan juga lebih menghemat waktu serta biaya.

1. Corndog

Foto Corndog

Makanan Corndog (Sumber: Freepik.com)

Makanan jenis ini memiliki berbentuk seperti hotdog tetapi diberi tusuk serta dipegang seperti jagung. Hal ini membuatnya diberi nama corndog. Sebelumnya, makanan ini terkenal di Korea Selatan.

Selain itu, makanan ini mudah dibawa kemana-mana serta cara makannya yang praktis. Hal ini membuat corndog bisa menjadi sebuah ide jualan makanan kekinian. Corndog bisa tahan selama 4 hingga 6 hari.

Baca Juga: Cari Ide Jualan Makanan Kekinian di 2023?

Hal ini jika Anda simpan di kulkas. Corndog juga bisa disimpan mulai dari 1 hingga 2 bulan jika Anda bekukan di freezer. Ketika ingin menyantap, panaskan makanan tersebut ke oven selama 10 hingga 18 menit.

2. Makaroni Telor

Ada beragam bahan yang perlu disiapkan oleh Anda sebelum membuat makaroni telor ini. Pertama makaroni kuning yang telah Anda rebus sebelumnya berjumlah 100 gram atau 1 cup. Kedua, telur berjumlah 1 butir.

Ketiga, 2 sendok makan minyak untuk menumis. Keempat, garam beserta saus yang secukupnya. Kelima, bumbu tabur seperti BBQ, cabai, balado yang juga secukupnya. Ide usaha makanan ini patut Anda coba

3. Gorengan

Salah satu jajanan favorit masyarakat Indonesia yang bisa dinikmati dimana saja yaitu gorengan. Anda sebagai pedagang dapat membuat sambal khusus sebagai pelengkap makanan gorengan ini supaya lebih untung.

ide jualan makanan 1000an ini juga memiliki jenis bervariasi. Diantaranya ote-ote, tahu isi, tempe, cireng, pisang goreng, perkedel jagung, singkong goreng, pisang molen, tahu pong, batagor, rempeyek, hingga jamur crispy.

4. Martabak Telur Mini

Ide Jualan Martabak Telur Mini

Martabak Telur Mini (Sumber: masakanmama.com)

Ada bahan-bahan yang perlu Anda siapkan untuk martabak telur mini yang praktis. Untuk bahan kulit diantaranya, 10 sendok makan tepung terigu, 2 sendok makan tepung tapioka, ½ sendok teh garam, 1 sendok makan minyak goreng, serta kuning telur berjumlah 1 butir.

Sedangkan bahan isi yaitu 50 gram daging rebus yang sudah dicincang, 3 batang daun bawang yang diiris tipis, telur berjumlah satu serta sisa putih sebelumnya, bawang merah berjumlah 2 siung, serta bawang putih berjumlah 1 siung. Bawang-bawang ini perlu dihaluskan.

Bahan-bahan untuk isi selanjutnya, 1 sendok teh garam, ½ sendok teh lada bubuk, serta minyak. Martabak telur mini ini bisa siap dalam kurun waktu 1 jam serta bisa disajikan 2 porsi.  Ide jualan makanan simple yang menjanjikan.

5. Sempol Ayam

Ada banyak bahan yang perlu Anda siapkan untuk membuat sempol ayam sebagai produk jualan. Diantaranya, dada ayam fillet sejumlah 1 kilogram, tepung terigu berjumlah ½ kilogram, 1 kilogram tepung kanji, telur berjumlah 4 butir, serta 5 sendok makan garam.

Kemudian ada beberapa bahan tambahan lainnya. Diantaranya, 6 sachet kaldu bubuk, 5 sachet lada bubuk, 20 siung bawang putih, 4 batang daun bawang, 8 sendok makan bawang putih, 10 sendok makan bawang goreng, serta air mendidih berukuran 1 liter.

6. Aneka Dessert Box

Jualan Dessert Box

Jualan Dessert Box (Sumber: Tokopedia.com)

Dessert box yaitu makanan yang berupa cake dan disajikan dalam sebuah kotak berbahan plastik. Konsumen Anda nanti bisa langsung menyantap secara mudah tanpa memindahkan ke piring. Selain itu, harganya mulai dari 20 ribu hingga 65 ribu.

Anda bisa memasukkan dessert box ke dalam daftar ide jualan makanan online. Ada beberapa varian yang ada dalam dessert box, salah satunya wafer. Untuk varian ini, Anda bisa menyiapkan hanya 6 bahan.

Baca Juga: 9 Tips Jualan Online untuk Pemula Tersukses

Bahan-bahan tersebut seperti 10 potongan wafer rasa apa saja, 250 ml susu cair, 3 sendok makan kental manis, 2 sendok makan keju parut, 1 sendok makan maizena, serta 1 sendok teh margarin. Selain wafer, dessert box ada varian coklat, tiramisu, keju, oreo, serta milo.

Tips Strategi Kembangkan Bisnis Makanan

Ketika Anda melakukan pengembangan pada bisnis makanan, ada beberapa strategi yang perlu diterapkan. Tujuannya membuat bisnis semakin ramai, cepat laku, dan banyak konsumen yang loyal terhadap produk Anda.

1. Utamakan Kualitas dan Rasa Makanan

Sebagai pebisnis makanan, hal utama yang ditawarkan yaitu makanan yang memiliki rasa enak. Tentunya kualitas serta rasa makanan ini harus dipertahankan atau ditingkatkan. Untuk menjaga konsistensi rasa makanan yang disukai oleh konsumen perlu 5 aspek.

Aspek pertama yaitu standarisasi menu. Pada saat mengaplikgak asikan ide usaha makanan, Anda perlu menyajikan jenis menu standar di seluruh outlet. Aspek kedua ada manajemen dapur pusat.

Aspek ketiga yakni membuat SOP. Prosedur ini bisa diaplikasikan di semua rantai bisnis untuk menjaga kondisi dan terdiri atas ukuran, resep, proporsi. Aspek keempat adalah mempunyai kesamaan peralatan di seluruh gerai bisnis.

Lalu, aspek kelima yaitu membuat pelatihan pada staf. Anda bisa mengadakan pelatihan sesering karena staf merupakan sosok yang terjun secara langsung dalam proses pembuatan pada makanan.

2. Pakai Media Sosial sebagai Tempat untuk Promosi

Promosi Makanan ke Sosial Media

Foto Makanan di Sosial Media

Pada saat ini, media sosial memiliki perkembangan yang pesat serta menjadi tren kekinian. Ini dikarenakan media sosial memudahkan konsumen untuk mencari serta membeli suatu jenis produk secara online.

Tidak hanya itu, media sosial sebagai wadah promosi dengan konten-kontennya. Anda bisa mengembangkan ide jualan makanan ini dengan membuat postingan edukatif, ulasan produk, hingga tips serta trik tentang tema dunia kuliner.

Hal ini membuat pengguna media sosial tertarik untuk membeli serta mencoba produk Anda. Selain media sosial, Anda juga bisa menggunakan website sebagai toko online produk. Jika media sosial masih kurang, Anda bisa mencoba melakukan kerja sama dengan influencer.

Influencer ini akan melakukan promosi terhadap produk Anda. Jenis influencer ada beragam, khusus bidang kuliner dinamakan food vlogger. Penonton yang dimiliki oleh jenis influencer ini mayoritas fanatik terhadap makanan sehingga target Anda dapat tercapai.

3. Anda bersama Tim Tentukan Target Pasar

Ada beberapa tips ide jualan makanan yang bisa Anda lakukan agar bisa menentukan target pasar. Pertama, berasumsi serta menganalisa jenis konsumen apa saja yang cocok untuk produk Anda. Kedua, mencermati persaingan pada pasar.

Anda harus teliti dalam mencermati persaingan ini supaya bisa memenangkan hati pelanggan secara cepat. Persaingan ini bisa terdiri atas varian bahan makanan, harga, serta kemudahan dalam pembelian.

Ketiga, melakukan komunikasi dengan pelanggan secara baik. Keuntungan dari komunikasi yaitu Anda dapat membaca tren yang sedang terjadi serta mengetahui langkah apa yang dipakai oleh para pesaing bisnis.

Keempat, menjelaskan kelebihan dari produk bisnis Anda. Sebagai seorang pebisnis makanan, Anda wajib paham dan ingat hal-hal tentang ide usaha makanan yang dijual. Jika Anda bisa menceritakan produk makanan secara mendetail, orang-orang lebih mudah untuk tertarik.

Kesimpulan

Ide jualan ada beragam, Anda bisa menggunakan salah satunya dengan melakukan beragam riset terlebih dahulu. Setelah menjalankan bisnsi dan memulai operasional, Anda juga bisa menggunakan aplikasi kasir Beepos untuk membuat pencatatan tiap transaksi, cetak nota dn juga menghitung otomatis keluar-masuk uang dan stoknya.

Aplikasi kasir untuk bisnis food and beverage

Kembali ke ide jualan, setelah Anda mengetahui idenya, terapkan beberapa strategi agar bisnis bisa berkembang. Kualitas pada makanan, media sosial, serta target pasar berperan penting dalam mengembangkan ide jualan makanan.

Konsultasi Keuangan dan Bisnis Gratis
Banner Sidebar Konsultasi Gratis
Ikuti Akun Sosial Media Resmi dari Bee

Artikel Terkait

25 Ide Jualan Makanan yang laku Setiap Hari Minim Modal
Bisnis jualan makanan bisa menjadi pilihan menjanjikan untuk dijalankan. Terlebih, dengan permintaan masyarakat yang selalu meningkat terhadap makanan. Namun, untuk
Baca Juga
5 Contoh Analisis Resiko Bisnis dan Cara Analisisnya
Dalam mengelola sebuah usaha, analisis resiko memainkan peran krusial dalam menentukan kesuksesan jangka panjang. Dimana dengan analisis ini kita dapat
Baca Juga
15 Ide Usaha Rumahan Menjanjikan, Ada yang Tanpa Modal!
Semakin banyak orang tertarik dengan bahasan mengenai inspirasi usaha rumahan, terlebih lagi tidak sedikit pula yang telah berhasil membuat cerita
Baca Juga
10 Produk Ramah Lingkungan Bisa Jadi Ide Bisnis Menguntungkan
Produk ramah lingkungan kini banyak digemari, karena semakin banyak pula yang sadar tentang pentingnya menjaga lingkungan demi kelangsungan hidup bumi
Baca Juga
Apa itu Resi? Cara Melacak Paket dengan Nomor Resi
Ketika mengirim paket atau berbelanja secara online tentu akan ada suatu nomor yang digunakan untuk melacak barang yang dikirim sudah
Baca Juga
15 Contoh Usaha Jasa di Tahun 2023 dan Tips Suksesnya
Usaha jasa adalah jenis bisnis yang menyediakan layanan atau jasa kepada konsumen. Contoh usaha jasa ini tidak memproduksi barang fisik,
Baca Juga

Artikel Populer

Contoh Pasar Oligopoli Potret Pasar Persaingan Tidak Sempurna
Ragam contoh pasar oligopoli yang Anda ketahui bisa menambah wawasan dalam memahami jenis market ini. pasar jenis ini merupakan salah
Baca Juga
Model AIDA: Pengertian, Kelebihan dan Contohnya
Apakah Anda pernah mendengar tentang konsep Marketing AIDA dalam pemasaran? Dengan menggunakan model ini, Anda dapat meningkatkan perhatian, minat, keinginan,
Baca Juga
Berbagai Contoh Proposal Bisnis Lengkap dengan Rinciannya
Proposal bisnis merupakan suatu rencana bisnis yang ditulis dalam bentuk dokumen. Pelaku bisnis perlu membuat proposal bisnis sebelum memulai suatu
Baca Juga
[DOWNLOAD] Contoh Cash Flow Excel dan Template Membuatnya Gratis
Contoh cash flow excel berfungsi untuk mengonversi data-data akuntansi pada laporan laba rugi dan neraca menjadi suatu informasi mengenai pergerakan
Baca Juga
Contoh Matriks SWOT, Pengertian dan Strategi Penerapannya
Matriks SWOT berfungsi sebagai alat atau metode analisa peluang atau ancaman dalam bisnis, dengan analisis ini pebisnis lebih waspada dan
Baca Juga
Jenis dan Contoh Pelayanan Prima di Berbagai Bidang Usaha
Pelayanan prima atau service excellent merupakan rangkaian tindakan yang diberikan untuk memberikan layanan kepada pelanggan secara maksimal agar mereka mendapat
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2024 Bee.id
magnifiercrossmenu