Halo Pebisnis...
Panduan kali ini saya menjelaskan bagaimana cara menentukan Prioritas Promo di Becloud dan Beepos. Prioritas Promo ini digunakan untuk mengatur promo yang diutamakan saat ada lebih dari 1 promo. Semakin kecil prioritasnya maka akan semakin diutamakan sesuai settingnya.
Contoh Promo yang saya gunakan sebagai berikut,
1. Promo Nabati, Minimal Pembelian 8 Diskon 8%
2. Promo Nabati, Minimal Pembelian 17 Diskon 17%
3. Promo Nabati, Minimal Pembelian 45 Diskon 45%
Dengan 3 promo tersebut maka harus ada setting prioritas agar promo berjalan dengan tepat sesuai Qty terjual
Lakukan setting promo prioritas sebagai berikut,
1. Buat Promo di menu |Plugin| > |Promosi| > |Tambah Baru|
2. Lakukan setting Promo seperti biasa. Langkah awal buat Promo terbesar terlebih dahulu yaitu Promo Nabati, Minimal Pembelian 45 Diskon 45% dengan setting Prioritas 1
3. Setelah itu buat Promo Nabati, Minimal Pembelian 17 Diskon 17% dengan Prioritas 2
4. Terkahir buat Promo Nabati, Minimal Pembelian 8 Diskon 8% dengan Priorias 3
5. Dengan setting diatas otomatis sistem akan membaca dari prioritas. Nantinya ketika terjual 8 pcs sistem akan otomatis mengambil prioritas yang sesuai yaitu prioritas 3, dan ketika terjual 45 pcs otomatis mengambil prioritas 1
6. Maka dari itu jangan sampai terbalik untuk setting prioritas. Apabila salah prioritas contoh Promo Nabati, Minimal Pembelian 8 Diskon 8% menjadi prioritas 1 Otomatis ketika terjual 17 ataupun 45 pcs tidak akan terkena promo sesuai setting yang dilakukan